Ladiestory.id - Nikita Mirzani baru saja berulang tahun yang ke-39 pada Senin (17/3/2025). Sayangnya, di hari ulang tahunnya kali ini, Nikita Mirzani tengah mendekam di dalam penjara usai ditetapkan jadi tersangka atas kasus dugaan pemerasan yang dilaporkan oleh Reza Gladys.
Di hari ulang tahunnya, akun Instagram Nikita Mirzani yang dikelola oleh Admin itu mengunggah sebuah tulisan singkat yang ditulis oleh sang artis. Berdasarkan keterangan dalam unggahan tersebut, pernyataan dari Nikita Mirzani itu ditulis dua hari sebelum dirinya berulang tahun.

“Tidak apa-apa jika dirimu tidak bahagia dan positif setiap hari. Dirimu bukan robot, dirimu manusia yang punya emosi. Dirimu harus memberi dirimu sendiri waktu istirahat dan membiarkan merasakan apa pun yang sedang dirasakan dan mengatasinya,” tulis Nikita Mirzani berbahasa Inggris, dalam suratnya yang diunggah di Instagram.
“Jangan terlalu keras pada dirimu sendiri! Jadi, dirimu tidak mesti menjadi cukup baik hanya demi orang lain mencintaimu. Cukuplah baik untuk dirimu sendiri, agar orang lain mencintaimu,” sambung Nikita Mirzani.
Di akhir tulisannya, ibu tiga anak itu juga mengucapkan selamat ulang tahun untuk dirinya sendiri. Ia menyebut dirinya sebagai perempuan kuat yang tidak merugikan negara.
“Selamat ulang tahun diriku, selamat ulang tahun perempuan kuat, perempuan yang tidak merugikan negara dan tidak mengambil uang rakyat dan saya akan terus berjuang untuk kebenaran!” tutup Nikita Mirzani.
Lebih lanjut, diketahui, di hari ulang tahun Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly, bersama kedua adiknya datang menjenguk sang ibu. Selain ketiga anak Nikita Mirzani, datang juga kakak dan adik dari Nikita Mirzani, yakni Edwin dan Lintang, yang juga ditemani kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid.