1. Entertainment
  2. Tanggapi Pernyataan Gold Medalist, Ayah Kim Sae-ron Buka Suara
Entertainment

Tanggapi Pernyataan Gold Medalist, Ayah Kim Sae-ron Buka Suara

Tanggapi Pernyataan Gold Medalist, Ayah Kim Sae-ron Buka Suara

Kim Sae-ron. (Instagram.com/ron_sae)

Ladiestory.id - Perseteruan antara Gold Medalist dan pihak keluarga mendiang Kim Sae-ron semakin memanas. Setelah sebelumnya pihak agensi merilis pernyataan, kali ini giliran ayah Kim Sae-ron yang menanggapi pernyataan dari Gold Medalist.

Dalam suratnya kepada Garosero Research Institute, ayah Kim Sae-ron menuding bahwa tuntutan dari agensi kepada mendiang Kim Sae-ron untuk membayar utang 700 juta won atau yang setara dengan Rp7,9 miliar itu adalah bagian dari kemelut hukum dan keuangan yang dilanda Gold Medalist.

"Kami telah membaca ulang pernyataan sikap yang dirilis oleh Gold Medalist dan disusun oleh pengacara dari firma hukum yang hebat, yang bekerja keras untuk meminimalkan kerugian pada aktor dan perusahaan," ujar ayah mendiang Kim Sae Ron dalam video Garosero Research Institute, melansir berbagai sumber, Senin (17/3/2025).

Menurut pengakuan sang ayah, Gold Medalist tak pernah menginformasikan apapun soal surat pemberitahuan tersebut yang hanya memenuhi regulasi hukum belaka. 

“Apakah Gold Medalist sudah mengajukan gugatan atau laporan atas penggelapan terhadap Kim Soo-hyun atau CEO Lee Sa-rang? Apakah itu sebabnya agensi mengirim Sae-ron surat perintah hukum yang menuntut pembayaran 700 juta won dalam 13 bulan dan mengancam akan menuntut bila tak dibayar?" kata Ayah Kim Sae-ron.

"Tidak ada seorang pun di Gold Medalist yang mengingatkan Kim Sae Ron agar tidak terkejut dan memberi tahu kalau itu prosedur perusahaan untuk mengiriminya surat penjelasan (terhadap utang 700 juta won). Setelah menerima surat penjelasan tersebut, Kim Sae Ron menelepon setiap orang di perusahaan, tapi tidak ada yang menjawab atau membalas teleponnya," sambungnya.

Pernyataan dari Ayah Kim Sae-ron. (Special)

 

Lebih lanjut, sang ayah juga menjelaskan maksud di balik sang anak yang mengunggah fotonya bersama Kim Soo-hyun. Hal itu dilakukan untuk mendapatkan respon dari Kim Soo-hyun atau pun pihak agensi.

“Dia terus mencoba menghubungi mereka untuk mencari tahu apakah itu (surat utang) adalah kehendak Kim Soo-hyun atau perusahaan. Setelah diabaikan terus menerus, ia mengunggah sebuah foto dalam upaya untuk menghubungi perusahaan, yang kemudian diejek oleh YouTuber Lee Jin Ho dengan mengunggah video berjudul 'Rumor dating yang dibuat sendiri’,” pungkasnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel